Table of Content

Teori Drama Korea Big Mouth, Siapa Big Mouse yang Sebenarnya?

 


Drama Korea Big Mouth saat ini tengah hangat menjadi perbincangan para pecinta drakor. Meskipun baru menayangkan beberapa episode, penonton telah membuat beberapa teori drama korea Big Mouth untuk menebak siapa 'Big Mouse' yang sebenarnya.

Ada banyak hal janggal yang membuat para penonton drakor Big Mouth mulai mengulik setiap karakternya. Pemain utama dari drakor ini adalah aktor tampan Lee Jong Suk yang dicurigai sebagai penipu kelas kakap.

Big Mouth mengikuti kisah Lee Jong Suk sebagai seorang pengacara yang bernama Park Chang Ho yang jarang dapat memenangkan suatu kasus. Hidupnya bahkan dibiayai oleh sang istri Go Mi Ho (Im Yoona) yang memiliki profesi sebagai perawat.

Keadaan pun mulai berubah setelah Park Chang Ho ditugaskan oleh walikota Gucheon untuk menangani kasus pembunuhan para pejabat. Dia dituduh sebagai 'Big Mouse' sang penipu kelas kakap yang menjadi buronan di kota tersebut. Lantas siapakah 'Big Mouse' yang sebenarnya?

Berikut teori drama Korea Big Mouth yang ramai dibicarakan pada media sosial, yaitu sebagai berikut :

1. Park Chang Ho yang memiliki kepribadian Ganda

Park Chang Ho diduga memiliki kepribadian ganda yaitu sebagai pengacara bermulut besar yang suka sekali berbual (Big Mouth) dan juga penipu kelas kakap (Big Mouse). Pada awal episode, ia terlihat seperti pengacara biasa yang tidak memiliki kompeten untuk menangani kasus klien.

Namun, setelah berakhir di dalam penjara, kepribadian Park Chang Ho berubah total. Dia terlihat sangat mengintimidasi dan menunjukkan kekuatan fisiknya meski tidak jago dalam hal bela diri.

Sang pengacara pun dapat membuat seorang preman tumbang hanya dalam satu pukulan. Hal inilah yang dinilai mengganjal oleh para penonton. Tidak sedikit yang menuding bahwa Park Chang Ho mengalami lupa ingatan setelah mengonsumsi narkoba, yang dimasukkan ke dalam minumannya.


2. Park Chang Ho adalah 'Big Mouse' yang Sebenarnya

Karakter utama dari Big Mouth itu pun diyakini sebagai 'Big Mouse' yang sebenarnya. Hingga saat ini latar belakang keluarga Park Chang Ho pun belum ditampilkan kepada para penonton.

Tak hanya itu saja, semua barang bukti yang telah ditemukan di kantornya pun dianggap mencurigakan. Pasalnya pengacara tersebut menyimpan barang bukti berupa uang dan juga narkoba di balik dinding sampai pada atap.

Park Chang Ho juga dapat dikatakan cerdas karena terpikir untuk menyadap pembicaraan para anggota NR Forum di penjara bawah tanah. Bagaimana pun juga Park Chang Ho diduga memiliki keterlibatan dengan 'Big Mouse'.

Mertua dan juga istri Park Chang Ho turut juga dicurigai. Begitu pula dengan Kwak Dong Yeon yang menjadi cameo di Big Mouth.

 

3. Jerry Kenal Sosok 'Big Mouse'

Dalam drama Korea Big Mouth, terdapat penampilan spesial Kwak Dong Yeon setelah membintangi drama Vincenzo. Dia berperan sebagai Jerry, penjahat yang ikut terlibat kasus penipuan dan juga dipenjara bersama Park Chang Ho.

Karakter Jerry sendiri dianggap mencurigakan sebab ia satu-satunya orang yang percaya bahwa Park Chang Ho merupakan 'Big Mouse'. Dia seakan-akan memuja penipu kelas kakap tersebut, bahkan namanya pun sama dengan karakter tikus yang ada di dalam kartun Tom and Jerry.

Selain itu, Jerry juga punya tato bergambar tikus yang terletak di tangannya. Dia juga memantau apa saja yang terjadi dengan Park Chang Ho, anggota NR Forum, Walikota, serta CEO media Ji Hoon.


4. Mertua Park Chang Ho merupakan Kaki Tangannya

Dalam episode pertama drama korea Big Mouth, Park Chang Ho juga mengatakan bahwa ia bisa hidup tanpa istrinya Go Mi Ho. Namun, tak dapat terpisah dari ayah mertuanya Go Gi Kwang (pemain Lee Ki Young). Pria itu pun dituduh menjadi kaki tangan sebagai 'Big Mouse' yang asli.

 Penonton semakin mencurigai ayah mertua serta besannya tersebut. Sebab pada awal episode, terlihat dua orang yang mengubur emas di bawah tanah dan menutupnya dengan semen. Dua orang tersebut diduga sebagai Park Chang Ho dan juga Go Gi Kwang.

 

5.  Sipir Penjara Menjadi Antek-antek dari 'Big Mouse'

Sipir penjara yang sering menjadi titik fokus, Gan Soo Chul (pemain Kim Dong Won) diduga telah menjadi antek-antek dari 'Big Mouse' yang bertugas mengawasi pergerakan setiap nara pidana.

Dia merupakan orang yang membawa Park Chang Ho untuk menemui anggota NR Forum alias narapidana VIP yang berada di penjara bawah tanah. Sejumlah dari penonton Big Mouth menduga bahwa sipir tersebut telah melaporkan keberadaan Park Chang Ho kepada 'Big Mouse' yang sebenarnya.

 

6.  Istri dari Park Chang Ho adalah 'Big Mouse'

Go Mi Ho (Im Yoona) juga dicurigai sebagai sosok 'Big Mouse' yang asli. Berawal dari rumor para narapidana yang mengatakan bahwa 'Big Mouse' bisa saja perempuan. Sejak saat itu karakter Yoona dianggap mencurigakan juga.

Di dalam intro drama Korea Big Mouth, ditampilkan pula patung seorang wanita. Go Mi Ho pun akhirnya diduga menunda kehamilan sebab belum memiliki momongan dengan Park Chang Ho setelah empat tahun mengarungi bahtera pernikahan.

 

7.  'Big Mouse' merupakan Komplotan

Dengan banyaknya asumsi dan teori, penonton dari Big Mouth menduga bahwa 'Big Mouse' merupakan sebuah kompolotan. Penipu kelas kakap itu bernama 'Big Mouse' sebab terdiri lebih dari satu orang. Park Chang Ho, Go Mi Ho, serta ayah mertuanya diduga telah bekerja sama dan menjadi Big Mouse.


Itu dia teori drama korea Big Mouth. Menurut kamu, teori mana nih, yang paling tepat?

Posting Komentar